Struktur Mitokondria
Membran Luar
Seperti namanya, suatu struktur ini berada di bagian paling luar dari sel tunggal ini. Pada bagian membran luar ini banyak mengandung enzim-enzim tertentu yang nantinya sangat berperan penting dalam membantu proses biosintesis makhluk hidup.
Membran Dalam
Struktur mitokondria satu ini juga memiliki bentuk yang berkerut, dan punya banyak lipatan di dalamnya. Lipatan-lipatan mitokondria ini juga memiliki fungsi khusus yakni untuk membantu dalam pembuatan energi.
Ruang Antar Membran
Struktur penyusun mitokondria selanjutnya ialah ruang antar membran. Bagian ini berada diantara pada membran dalam dan membran luar. Fungsinya juga adalah sebagai tempat berlangsungnya reaksi-reaksi yang penting untuk sel. Di dalam bagian yang juga dikenal dengan nama matriks ini terdapat suatu bagian-bagian yang penting seperti materi genetik (DNA), ribosom dan ion-ion penting lainnya.